“Manusia adalah makhluk sosial, diciptakan untuk saling menguatkan, bukan menjatuhkan.”
Nimitta Widhari Apasari
Kata-kata tersebut tentu merupakan pembakar semangar agar dalam hidup kita senantiasa menguatkan satu sama lain. Misalkan bagi Anda yang terbiasa bekerja dalam sebuah tim di perusahaan, tentu melakukan kerjasama merupakan hal yang penting untuk dilakukan.
Sadar atau tidak, Sahabat juga sering membutuhkan bantuan orang lain dalam mengerjakan suatu hal. Begitu pula sebaliknya, peran Sahabat juga dibutuhkan dalam pekerjaan atau kesulitan orang lain. Kemudahan yang kalian dapat melalui cara seperti itu merupakan salah satu manfaat kerja sama.
Sebagai contoh dalam dunia sepak bola, bahwa satu-satunya cara untuk memenangkan pertandingan sepak bola adalah dengan bekerjasama. Sehebat apapun seorang pemain, ketika ia tidak mau kerja sama dengan rekannya maka tidak akan pernah bisa berhasil.
Apa manfaat kerja sama
Daftar Isi
Manusia adalah makhluk sosial, artinya selalu membutuhkan orang lain dalam hidupnya. Salah satu bentuknya adalah kerja sama. Kerja sama diperlukan dalam segala bidang kehidupan, mulai dari bisnis, bermasyarakat, olahraga, kesehatan, dan lain sebagainya. Lalu, apa sesungguhnya manfaat kerja sama? Berikut 5 di antaranya:
1. Membantu Menyelesaikan Masalah Besar
“Bersatu kita teguh, bercerai kita runtuh.”
Seperti kata peribahasa di atas, pekerjaan besar akan selesai jika dikerjakan bersama. Sesederhana mengangkat beban berat. Jika diangkat bersama, beban berat itu pasti terasa lebih ringan.
Begitu juga dengan masalah-masalah besar, jika dikerjakan bersama pasti lebih mudah diselesaikan. Misalnya seperti Indonesia pada saat merebut kemerdekaannya dari penjajah.
2. Mendatangkan Ide-ide Hebat
Banyak kepala banyak ide. Seorang yang sejenius Albert Einstein pun butuh orang lain dalam menemukan teori relativitas. Einsten memang menemukan teori tersebut seorang diri, akan tetapi teori itu dihasilkan dari diskusi berjam-jam dengan rekan-rekannya.
Kerja sama dan diskusi akan melahirkan ide-ide hebat yang mungkin tidak akan pernah terpikirkan ketika kita sendiri.
Baca Juga: 3 Hobi yang Bisa Mendatangkan Rezeki
3. Memunculkan Inovasi
Tak dapat dipungkiri perbedaan pendapat seringkali terjadi saat kita bertukar argumentasi. Bagi sebagian orang itu mungkin hal yang buruk, tapi bagi sebagian yang lain berdebat dapat melahirkan inovasi yang bersumber dari masalah.
Dengan cara pandang yang berbeda-beda dari setiap kepala, membuat ada begitu banyak solusi alternatif. Harapannya dengan banyaknya solusi alternatif tersebut bisa memunculkan inovasi dalam menyelesaikan sebuah persalahan. Bahkan hal menarik adalah, justru bisnis besar berasal dari pemecahan masalah yang terjadi di sekitar kita.
4. Membuat Lebih Bahagia
Sebuah studi dari Harvard Study of Adult Development, menjelaskan bahwa faktor terpenting yang menjadi alasan seseorang tetap bahagia adalah hubungan kita dengan orang lain, baik itu keluarga, pasangan, ataupun teman-teman.
Kerja sama menjadi titik balik agar hidup kita lebih harmonis karena berperan dalam memperbaiki hubungan yang rusak dan sebagai sarana interaksi antar sesama. Tidak hanya itu, bahkan setiap permasalahan yang terjadi di antara kedua belak pihak bisa saja dikarenakan kurangnya komunikasi.
Baca Juga: Tips Buat Kamu yang Sedang Bekerja Sambil Kuliah
5. Pekerjaan Cepat Selesai
Jika bekerja pasti sahabat inginkan pekerjaannya bisa dengan cepat dan segera selesai?
Pekerjaan apapun akan cepat selesai ketika kita bekerja sama. Sekuat apapun dia akan kalah dengan orang-orang yang bekerja sama dalam menyelesaikan pekerjaan. Tentu pekerjaan yang dimaksud di sini adalah pekerjaan yang positif ya, bukan pekerjaan negatif seperti mencuri, menyontek, dan lain sebagainya.
Memilih untuk selalu bekerjasama setiap kali menghadapi masalah memang tidak mudah, kdang-kadang justru kita cenderung memilih untuk bersikap egois dan mengerjakan semuanya sendiri. Namun, hal ini bisa dilatih dan dipelajari. Semoga hidup kita selalu dimudahkan ya, Sahabat
Sahabat, saudara kita sedang tertimpa musibah. Mari bantu mereka di sini.