Kisah Pedalaman NTT

Kenali 10 Tarian Tradisional Nusa Tenggara Timur

tari tradisional ntt

Ada begitu banyak warisan budaya yang dimiliki oleh setiap daerah di Indonesia, tak terkecuali dengan daerah Nusa Tenggara Timur. Provinsi yang terletak di timur Indonesia ini memiliki kekayaan budaya yang masih terus dilestarikan hingga saat ini. 

Salah satu kekayaan budaya dari Nusa Tenggara Timur adalah beragam tari tradisionalnya. Beragam tari tradisional NTT yang penuh makna ini memiliki beragam fungsi, mulai dari fungsi penghiburan hingga penyambutan. 

Penasaran ingin melihat ragam tari tradisional NTT yang menjadi warisan budaya dari Provinsi ini? Beirkut sepuluh tarian tradisional NTT yang mengagumkan. 

Tarian Tradisional Nusa Tenggara Timur 

1.Tari Caci 

tari caci
goodnewsfromindonesia.id

Tari Caci atau yang juga dikenal dengan sebutan Tari Perang adalah tarian sekaligus permainan rakyat antara sepasang penari laki-laki yang bertarung dengan cambuk dan perisai yang berasal dari Flores, NTT. Penari yang bersenjatakan cambuk akan bertindak sebagai penyerang dan seorang lainnya bertahan dengan menggunakan perisai.

Tari tradisional NTT ini terbagi atas tiga jenis, yaitu Randang Uma untuk syukur terhadap hasil panen, Caci Lontong Golo bentuk syukur terhadap kesehatan, dan Caci Randang Weri Leka untuk peresmian kampung. Selain saat upacara syukur, tarian-tarian ini juga dimainkan pada acara pesta atau peristiwa kebahagiaan.

2.Tari Cerana 

seringjalan.com

Tari tradisional NTT selanjutnya adalah Tari Cerana. Tarian ini merupakan bentuk ucapan selamat datang atau tarian penyambutan dari Kupang, Nusa Tenggara Timurr. Gerakan tari adat Nusa Tenggara Timur ini dilakukan oleh beberapa penari wanita, dengan membawa wadah berbentuk kotak berisi sirih dan pinang. 

Tari Cerana adalah salah satu tari tradisional NTT yang sangat terkenal di Pulau Timor sebelah barat (wilayah Nusa Tenggara Timur) dan Pulau Rote. Tarian ini sering ditampilkan di berbagai acara penyambutan tamu penting, maupun rombongan wisatawan yang datang ke sana.

3.Tari Maekat 

kompasiana.com

Tari tradisional NTT yang satu ini merupakan tarian yang terinspirasi dari kemenangan dalam perang melawan musuh. Dalam perkembangannya, Tari Maekat tetap terpelihara sebagai seni turun temurun oleh masyarakat Amanuban di Kabupaten Timor Tengah Selatan, NTT.  

Tari Maekat juga dapat dipentaskan secara berkelompok, dengan syarat jumlah penari harus genap. Kostum atau busana yang dikenakan penari Maekat adalah kostum tradisional Timor, dengan kostum yang dipakai di kepala.

4.Tari Hopong 

budayaindonesia.org

Tari tradisional NTT yang dikenal dengan sebutan Tari Hopong ini merupakan rangkaian upacara tradisional yang dilakukan oleh masyarakat Helong. Tari adat Nusa Tenggara Timur ini bagian untuk  memberikan izin kepada para petani untuk melaksanakan panen raya. 

Upacara Hopong akan diisi dengan sejumlah aktivitas sebagai bentuk rasa syukur para petani kepada Tuhan dan nenek moyang atas segala kenikmatan yang dianugerahkan kepada mereka.

5.Tari Likurai 

bisnisjakarta.co.id

Tari tradisional NTT selanjutnya adalah Tari Likurai yang diperagakan sebagai simbol penghormatan kepada tamu yang datang ke Kabupaten Belu. Tari tradisional NTT ini juga digunakan untuk menyambut para pejuang dari medan peperangan. 

Tari Likurai biasa dilaksanakan pada saat panen raya sebagai wujud rasa syukur. Dalam setiap pementasan, tarian ini ditampilkan oleh para penari wanita dan penari pria. Jumlah penari biasanya terdiri dari 10 orang atau lebih penari wanita, dan dua orang penari pria. 

Para penari wanita akan menggunakan pakaian adat dan membawa Tihar (kendang kecil) untuk menari. Sedangkan penari pria, menggunakan pakaian adat dan membawa pedang sebagai atribut.

6.Tari Peminangan 

tari peminangan
kompas.com

Tari tradisional NTT ini menggambarkan bentuk peminangan ala orang dawan di Kabupaten Timor Tengah Utara. Peminangan dapat juga diartikan sebagai suatu ungkapan perasaan cinta yang tulus atau ungkapan kepolosan hati antara sepasang kekasih yang hendak mengikat kasih. Umumnya, Tari Peminangan ini akan digelar saat ada penyambutan tamu istimewa.

Baca juga : 8 Alat Musik Khas Nusa Tenggara Timur

7.Tari Teotona 

Tari Teotona adalah salah satu tari perang dari NTT. Komposisi tari tradisional NTT ini terdiri atas penari pria dan wanita yang secara gemulai memainkan tarian ini. Secara kompak, mereka melakukan gerakannya secara bersamaan. 

Tarian ini menceritakan tentang peperangan, ketika perang telah usai dan tiba saatnya bagi para pahlawan perang dari suku Rote Oenale ini untuk pulang kembali ke wilayah mereka. 

8.Tari Dadokado 

Tari Dadokado yang berasal dari permainan rakyat Alor ini dan menggambarkan keceriaan muda-mudi pada saat acara-acara pesta adat. Menariknya, tari tradisional NTT ini juga menunjukkan ketangkasan muda-mudi dalam berlompat-lompat di atas permainan bambu.

9.Tari Leke 

Tari Leke merupakan jenis tarian dari Kabupaten Sikka. Dalam setiap lakon, gerakan tari yang dilakukan masyarakat etnis Sikka Krowe ini diartikan sebagai ungkapan rasa syukur kepada sang pencipta atas segala keberhasilan yang telah diciptakan.  

10.Tari Ledohawu 

Tari Ledohawu adalah salah satu tarian perang dari pulau Sabu. Tari tradisional NTT ini biasanya diselenggarakan oleh para keluarga ksatria. Tari Ledohawu menceritakan perang antara satu keluarga dengan keluarga lain pada zaman dahulu, biasanya berkisar pada perebutan daerah. 

Itulah sepuluh tari tradisional NTT yang indah dan penuh makna. Selain kekayaan tari tradisionalnya, masih ada banyak hal lainnya yang bisa Sahabat temukan di Nusa Tenggara Timur. Klik di sini untuk mengenal lebih jauh pedalaman Indonesia.

Sumber artikel : 
https://katadata.co.id/intan/berita/616067220f546/mengenal-10-tari-adat-nusa-tenggara-timur